KOGAS RI DESAK PEMIMPIN JUNTA MILITER MYANMAR HENTIKAN SEGALA BENTUK KEKERASAN

KOGAS RI DESAK PEMIMPIN JUNTA MILITER MYANMAR HENTIKAN SEGALA BENTUK KEKERASAN

Foto: Pimpinan KOGAS RI, sumber foto: Ist

Sehubungan dengan hadirnya jenderal Min Aung Hlaing sebagai pemimpin hasil kudeta Myanmar dalam KTT ASEAN di Jakarta, dengan ini kami selaku ketua KOGAS RI dengan tegas meminta agar pemimpin kudeta Myanmar menghentikan segera semua aksi-aksi kekerasan kepada rakyat Myanmar yang jelas-jelas melanggar HAM.

Sebagaimana kita ketahui hingga saat ini, junta militer telah menahan 3.070 orang secara sewenang-wenang dan membunuh 713 orang, termasuk perempuan dan anak-anak. Dengan adanya peningkatan jumlah korban yang terus menerus dan keengganan junta militer untuk menghentikan kekerasan yang terus dilakukan, kami mendorong ASEAN mendesak aparat militer Myanmar segera menghentikan penggunaan kekerasan terhadap masyarakat sipil, menghentikan penangkapan sewenang-wenang, dan membebaskan semua tahanan tanpa syarat.

ASEAN harus mempertimbangkan hal ini dan dampaknya terhadap keamanan dan instabilitas politik regional.

Demikian pernyataan sikap yang kami sampaikan, terimakasih.

Print Friendly, PDF & Email

Share This:

jurnalintelijen

Subscribe

verba volant scripta manent